Wednesday, January 23, 2013

FOCUS

What To Focus On
To Focus On What
Focus On To What
On What To Focus

Sekedar permainan kata, yang saya dapati di sebuah Billboard di satu sudut kota. Hahaha. Tapi memang benar adanya. Focus. Focus itu adalah hal yang harus kita lakukan, kalau kita ingin mendapatkan kesuksesan. Focus pada apa yang anda kerjakan saat ini. Contohnya
saya yang berusaha Focus pada Bimbingan Belajar Matematika tempat saya bekerja.

Sebenarnya apa sih Focus itu? Banyak versi, banyak arti, tergantung kita yang memahaminya. Kalau menurut kak'Daniel, Focus adalah:

Follow
One
Course
Untill
Success

Yang artinya Ikuti satu ilmu sampai sukses

Katakan lah kita seorang designer, tapi focus kita bercabang. Tidak hanya design. Boleh, bagus memang. Tapi alangkah baiknya, kalau kita focuskan pada 1 hal sampai sukses, baru kita focus yang lain. Bukannya ingin membatasi apa yang anda inginkan. Hanya saja alangkah baiknya apabila anda memaksimalkan satu tujuan, baru memulai tujuan yang baru.

Coba anda bayangkan, anda punya banyak tujuan, tapi kurang maksimal karena focus anda terpecah pada banyak hal tersebut. Dan sekarang bayangkan anda punya hanya 1 tujuan, tapi tujuan itu benar-benar anda dapat, benar-benar maksimal. Mana yang anda pilih?

Sebagai salah satu tenaga pengajar di bimbingan belajar matematika, tentu focus saya adalah bagaimana menjadi tenaga pengajar yang baik. Memang saya punya tujuan lainnya, sebagai lulusan SMK multimedia, tentu saya ingin memaksimalkan apa yang menjadi keahlian saya. Namun, saya harus Focus pada apa yang saya kerjakan sekarang. Yaitu sebagai pengajar di bimbingan belajar.

Atau mungkin pembaca masih pelajar atau mahasiswa. Sama saja. Kalau anda sebagai seorang pelajar atau mahasiswa, tentukan apa yang ingin anda fokuskan. Memang banyak mata pelajaran / kegiatan sekolah atau kuliah yang anda jalani dalam sekali semester. Maksud fokus dalam hal ini, adalah tetap memberi perhatian kepada hal yang lain, tapi mencondongkan satu perhatian lebih terhadap satu hal yang ingin anda fokuskan.

Sekarang tinggal anda yang memilih. Focus anda akan anda bawa kemana? Tertuju pada satu hal, atau menyebar? Mendapat hasil maksimal, atau hasil yang  biasa-biasa? Pilihan anda pada tangan anda.

Salam Dahsyat !!

No comments:

Post a Comment