Friday, February 8, 2013

You Don't Have To Know The Meaning Of Life To Enjoy It Fully

Kamu tidak perlu tau apa arti kehidupan untuk menikmati itu sepenuhnya.

Semenjak manusia memiliki kemampuan untuk mencari dan menemukan jawaban, mereka mulai mencari rahasia terbesar. Filosofi, Saintis, Teolog dan semacamnya
telah mencari jawaban yang tak terbantahkan untuk pertanyaan "Apa sebenarnya arti kehidupan?"

Pertanyaan yang membingungkan itu telah menghasilkan kesimpulan dan pendapat yang meluas, termasuk teori Saintis, dogma otorritatif, dugaan filosofi, dan penjelasan spiritual.

Sebagai bukti nyata, banyaknya pertanyaan tentang hidup kita.
"Siapa kita?"
"Mengapa kita disini?"
"Darimana kita berasal?"
"Apa tujuan kita hidup?"
"Akankah kita mengalami kehidupan setelah kita mati?"

Untuk menjawab itu semua, kamu harus ke dasar dari misteri yang disebut Kehidupan ini. Semakin dalam semakin baik. Bahkan mungkin yang kita temukan tidak bisa menjadi jawaban.

Banyak individu dengan talenta dan pengetahuan yang melebihi kamu dan aku, telah berjuang dengan "tangan kosong". Akan kamu sadari, semakin dalam kamu jauh, semakin dalam juga misteri Kehidupan itu.

Mungkin kamu memutuskan berkeliling dunia untuk menemukan jawaban dari misteri kehidupan ini. Semakin jauh semakin baik. Seperti ke pegunungan Himalaya atau tempat tempat lain. Saat kamu sampai ditempat itu, kamu akan membuat penemuan yang luar biasa: satu satunya jawaban dan pencerahan untuk merasakan seperti di Himalaya atau tempat tempat lainya adalah saat anda disana dan merasakan sendiri.

Ini bukan berarti anda kamu tidak perlu untuk belajar lebih tentang dunia. Menjelajah dan menemukan aspek aspek menakjubkan dari kehidupan juga memberikan nilai yang luar biasa untuk mu.

Kesimpulan nya terus mencari untuk menambah pemahaman mu tentang banyak hal disekitar mu.
Dan terkadang, membiarkan beberapa hal tetap menjadi misteri adalah hal yang terbaik.

Salam Dahsyat !!

No comments:

Post a Comment